Senin, 10 Februari 2014

Lomba Hasta Karya Tingkat Kabupaten diraih Tutik Susilawati dari Santong

Santong,(Gema Pantura FM),-- Siswi MTs ABQ Nahdlatul Wathan Santong Tutik Susilawati Heriawani (14) anak pasangan Sukati dan Rukinah adalah juara 1 lomba Hasta Karya tingkat Kabupaten Lombok Utara tahun 2013 lalu.

Berpenampilan sederhana dan pendiam, siswi kelas XI MTs ABQ NW Santong ini disegani teman sebayanya di sekolah. Modal inilah yang membuat dirinya selalu menyabet juara pada setiap kali mengikuti lomba serupa lainnya..

Dibalik sikapnya yang ramah dan mudah akrab dengan siapa saja, Tutik rupanya memiliki bakat seni yang luar biasa. Sehingga tidak heran dengan bakat seni yang dimilikinya itu bisa membawa nama harum sekolahnya.Bakat seni yang dimiliki itu pula, siswi asal Santong dari lingkungan keluarga sederhana ini juga mampu menjadi kebanggaan orang tuanya.

Untuk mengembangkan bakat seni dalam berhasta karya, Tutik selalu diberikan kesempatan untuk mengikuti berbagai even yang ada, baik ditingkat kecamatan maupun ditingkat kabupaten.Sehingga prestasi terakhir yang diraih siswi yang bercita-cita ingin menjadi Polwan ini sebagai juara 1 lomba hasta karya tingkat Kabupaten Lombok Utara antar pelajar MTs yang di gelar di Gondang pada tahun 2013 lalu.

Selain prestasi dibidang seni hasta karya tersebut, siswi yang dikenal guru dan teman sebayanya yang murah senyum ini, ia juga sebagai salah satu peserta yang mewakili KLU dalam Jamdatu (Jambore Antar Waktu) di Bima beberapa waktu lalu.Sehingga dengan keikutsertaannya itu, oleh Pemda KLU, dirinya diberikan beasiswa untuk siswa berprestasi. Karena memang yang boleh menjadi peserta Jamdatu itu adalah siswa yang berprestasi di sekolahnya.

Siswi pemilik wajah ayu ini, disamping memiliki prestasi membanggakan tersebut, ia juga aktif mengikuti kegiatan eskul di sekolahnya, seperti pramuka, paskib, UKS, L2A dan aktif pula dalam bidang seni baca Al-Qur’an yang di gelar setiap malam Jum’at di Diniyah Santong Timur di bawah asuhan Ust.Abd.Rauf.(Eko)

Menderita Tumor, Nasir Butuh Perhatian Pemerintah

Kayangan,(Gema Pantura FM),-- Adalah Nasir (47) warga Dusun Sumur Pande Tengah Desa Sesait Kecamatan Kayangan Kabupaten Lombok Utara, merupakan penderita Tumor sudah puluhan tahun di deritanya.Tumor yang bercokol di paha kaki kanannya tersebut hingga saat ini besarnya seperti sarang lebah bergelantungan.
Nasir yang sudah memiliki keturunan 2 orang asal Suradadi Lombok Timur ini mengaku mulai tinggal di Sumur Pande Tengah Desa Sesait yang terkenal dengan motto Merenten itu sejak tahun 1989, dengan alasan ikut istri yang juga keponakan salah seorang politisi partai Golkar DPRD KLU Djekat.

Nasir menuturkan, penyakit yang di deritanya sejak puluhan tahun silam itu, menurut keterangan dokter spesialis tulang di kota Mataram, ketika memeriksakan diri tahun 2009 lalu, oleh dokter dinyatakan bahwa dirinya mengidap penyakit tumor. Lalu ia disarankan merujuknya ke Surabaya. Karena terbentur masalah tidak ada biaya, katanya, dirinya lebih memilih untuk tidak berangkat.Akhirnya hingga saat ini, ia hanya pasrah saja menerima nasibnya.

Selanjutnya Nasir bertutur hal ihwal penyakit tumor yang menimpa dirinya. Berawal dari Malaysia, ketika pulang kerja biasanya naik mobil. Saat itu hari sedang hujan lebat. Ketika turun dari mobil mereka langsung lari berebutan dengan teman-temannya. Nah saat itulah (2004) nasib malang menimpanya, Nasir terjatuh sehingga mengakibatkan mangkok tulang lututnya terlepas. Kemudian dibawa ke rumah sakit (hospital) .Oleh dokter di Malaysia, katanya harus di potong kakinya.Tapi Nasir tidak mau, lantas minta di pulangkan saja ke Indonesia.

Diceritakannya, walau dalam keadaan sakit yang serius, dirinya terus di pulangkan ke Negara asalnya Indonesia. Di Indonesia pun perawatan di lanjutkan dengan merujuk ke Klinik Biomedikal Mataram. Oleh pihak Klinik tersebut menyarankan agar merujuk ke Surabaya. “Lagi-lagi masalah biaya yang menjadi kendala sehingga batal di rujuk ke Surabaya,”urai Nasir.

Awalnya penyakit yang diderita Nasir biasa saja tidak ada cirri-ciri akan membesar seperti sekarang hingga mencapai diameter 90 cm.Sebenarnya dia mengaku tidak bisa bangun dan beranjak dari tempat tidurnya, tapi karena semangatnya yang tinggi untuk tetap bertahan hidup, maka hal itu tetap dilakukannya setiap hari. Lebih-lebih dirinya adalah satu-satunya tulang punggung keluarga yang menjadi harapan dan tumpuan keberlangsungan hidup menafkahi keluarganya.

Selama lebih puluhan tahun mengidap penyakit tumor yang dideritanya tersebut, Nasir terus berharap ada uluran tangan dari Pemerintah Daerah dalam hal ini kesehatan maupun dinas lainnya untuk membantu meringankan beban solusi nasib yang menimpa dirinya. Karena tidak ada kemampuan untuk berobat itulah sehingga keadaan penyakit tumor yang menyerang dirinya, mulai dari lutut hingga pangkal pahanya itu semakin lama semakin membesar dan keras seperti batu.

Namun yang patut di acungi jempol yang terdapat pada diri Nasir yang walaupun selama hampir 10 tahun lebih menanggung derita tumor tersebut adalah semangatnya yang tinggi untuk tetap bekerja menghidupi keluarganya dengan bermodalkan sebagai tukang jahit.

Diakuinya, selama ini dia hanya bisa pasrah menerima nasibnya, yang setiap hari hanya mampu tidur, bangun dan mendekam di kamar tidurnya.Sesekali ia keluar dan duduk di berugak saka empat miliknya dengan bantuan tongkat. Sehingga siapapun yang melihatnya pasti miris dan terharu.

Kepala Dusun Sumur Pande Tengah Sedim mengaku sangat sedih dan prihatin melihat penderitaan warganya yang hampir puluhan tahun ditimpa musibah tersebut.Sehingga Sedim yang sudah 2 periode menjabat ini berharap agar semua pihak terutama pemerintah daerah bisa membantu mencari jalan keluarnya.

Senada dengan Sedim, Waji Ahmad Sesait salah seorang keluarga terdekat Nasir juga berharap pemerintah daerah memperhatikan hal ini. Walau keadaan sakit seperti itu, Nasir memiliki dedikasi dan semangat tinggi untuk bekerja menghidupi keluarganya dengan menjahit. “Mohonlah Pemerintah Daerah terutama dinas terkait memperhatikan hal ini,”harapnya. (Eko)

Minggu, 29 September 2013

Tampilan Baru Dapodik 2013

Gema Pantura, 28 September 2013

Dapodik 2013 Baru
SEPERTI telah diberitakan, Dapodik Tahun Pelajaran Baru 2013/2014 akan direlease Tanggal 15 Juli 2013. Namun launching itu dilakukan terbatas hanya kepada Dapodik Propinsi dan Operator KK-Dapodik Kabupaten di Hotel Arion Swiss, Bandung, Jawa Barat. Tampilan Dapodik 2013 pun sudah beredar di internet. Namun yang perlu diketahui, Tampilan yang masih berbasis web itu hanya untuk keperluan TOT dan masih beta. Aplikasi resminya tetap berbasis dekstop, dan akan didistribusikan ke sekolah-sekolah selepas lebaran melalui KK-Datadiknya masing-masing.

Untuk aplikasi baru itu, sudah otomatis akan terisi data awal dari dapodik versi sebelumnya yang pernah dikirim maksimal per 1 Juli 2013. Data yang dikirim setelah tanggal tersebut, tetap bisa masuk, tapi tak bisa dikemas menjadi data awal.

Bersumber dari situs dikdas.kemdikbud.go.id, jumlah peserta TOT itu sebanyak 530 orang, terdiri dari 33 operator Dapodik Provinsi dan 497 operator Dapodik Kabupaten/Kota. Karena banyaknya jumlah peserta, ToT digelar dalam lima gelombang.

Langkah Pengajuan NISN

Langkah Pengajuan NISN

Gema Pantura, 28 September 2013

SUDAH pernah mengajukan NISN, dan Anda ingin mengetahui apakah NISN yang Anda ajukan sudah terbit atau belum? Silahkan Download NISN siswa melalui link Rekapitulasi Data NISN. NISN yang diterbitkan per propinsi, berdasarkan pengajuan mulai tanggal 1 Agustus 2012 sampai sekarang.

BAGI sekolah yang ingin mengajukan permohonan NISN bagi siswanya yang belum memiliki NISN, silahkan mengajukan dengan cara sbb:
  1. Unduh Formulir A 1 (Pengajuan NISN baru) melalui link Unduh Format A 1. Download File Excell (XLS) bukan yang PDF. 
  2. Setelah file berhasil didownload, silahkan isi data siswa dengan benar sesuai dengan pedoman.
  3. Form A1 yang sudah diisi, ditandatangani oleh Kepala Sekolah dan distempel.
  4. Scan Form A1 yang sudah ditanda-tangani Kepala Sekolah dan distempel, kemudian convert file ke dalam format PDF.
  5. Kirim Form A1 ke email Email: pdsp@kemdikbud.go.id File yang dikirim lewat email :
  6. MS Excell 97-2003 Workbook (xls). Jika menggunakan Office 2007 ke atas, saat penyimpanan file, pilih SAVE Type As MS Excell 97-2003. 
  7. File PDF ( hasil scan dari file excel yang sudah di print dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah dan distempel)
  8. Tidak berformat Rar/Zip
  9. Nama file disimpan atau Save as dengan nama : Nomor NPSN-Namasekolah
  10. Contoh : 12345678-SDN Gotong Royong
  11. Penulisan nama siswa tidak menggunakan tanda baca ( ’, - , ) dan tidak boleh disingkat
  12. Penulisan Tanggal lahir menggunakan format YYYY-MM-DD
  13. Contoh : 1991-03-16
  14. Penulisan Agama dan Jenis Kelamin menggunakan angka
  15. Penulisan Tingkat/Kelas menggunakan angka bukan romawi ( Misal 1,2, ..., 12)
  16. Dinas kab/kota yang mengkoordinir pengajuan NISN melampirkan surat keterangan pengajuan NISN yang ditandatangani Kepala Dinas Pendidikan setempat dan distempel (hasil scan dalam bentuk file pdf)
  17. Tunggu dalam waktu 1-2 minggu untuk melihat hasil pengiriman.

CARA MEMASANG FOTO GURU PADAMU NEGERI

CARA MEMASANG FOTO PTK  PADAMU NEGERI

Gema Pantura, 28 September 2013 Kali ini saya akan berbagi cara upload foto guru pada alpikasi padamu negeri KEMENDIKBUD.
Pertama-tama kita baca basmala..  بسم الله الرحمن الرحيم

mari kita mulai….
1. seperti biasanya, kita login sekolah pada padamu.siap.web.id.
2. setelah itu cari pilihan kelola sekolah dan pilih lihat semuaa fitur seperti gambar berikut :
 



3. lalu pilih guru dan staf


4. pilih lihat semua fitur dan daftar guru seperti 2 gambar di bawah ini!




5. pilih 1 ujung panah ke bawah lalu 2. biodata diri

6. cari edit pas photo pada sebelah kanan

7. pilih file foto milik anda (kalo bisa foto resmi yaa!) dan unggah



8. cliiing jade dech

semoga bermanfaat.
## MOHON MAAF, MUNGKIN UNTUK FITUR EDIT FOTO UNTUK SAAT INI DIHAPUS OLEH SERVER##

Jumat, 20 September 2013

LANGKAH INPUT DATA SISWA PADAMU NEGERI

http://padamu.siap.web.id/#login-admin

HAi rekan rekan OPS, didi sini saya akan membahas cara input data siswa pada aplikasi PADAMU NEGERI. Sebagaimana diketahui ternyata pekerjaan operator sekolah tidak hanya sampai sebatas memverval akun ptk namun ternyata lebih dari itu bahkan untuk Kepala Sekolah tidak bisa melakukan verval Lv.2 kalau isian data guru dan siswanya tidak lengkap .

Data siswa ini akan berguna saat LOGIN siswa pada aplikasi padamu negeri telah dibuka, yaitu tanggal  19 Agustus 2013. Dimana para OPS akan disibukkan dalam membimbing siswa melakukan isi angket EDS.
Berikut caranya :
Pertama, tentu buka link http://padamu.siap.web.id/ dan loginlah ke akun sekolah anda masing-masing
Kedua, saat sudah dalam akun, silakan klik gambar di atas yang mirip dengan topi raja seperti gambar dibawah ini

Ketiga, setelah anda mengklik itu maka akan berpindah ke suatu halaman seperti gambar dibawah ini maka klik tulisan Sekolah dan conteng Administrasi beta dan selanjutnya klik tab bertulis Siswa & Alumni seperti yang ada di gambar dibawah ini


Keempat, setelah anda melakukan hal tersebut maka akan tampil halam siswa & alumni, silakan anda klik dibagian siswa & alumni tulisan lihat semua fitur atau bisa juga klik tulisan siswa pada bagian sebelah kiri, seperti yang terlihat digambar bawah ini

Kelima, selanjutnya silakan klik tulisan daftar siswa, seperti gambar ini

Keenam, saat tampilan daftar siswa terbuka, lihatlah di sebelah kanan akan terlihat seperti gambar dibawah ini, klik tab yang bertulis upload data siswa

Selanjutnya, terakhir maka akan tampilan pop up yang berisi perintah mengupload data siswa seperti gambar dibawah ini, untuk mengetahui format siswa yang mesti diunggah silakan klik unduh format siswa kemudian silakan isi sesuai format tersebut dan jangan lupa filenya harus berekstensi XLS. Kalau sudah mengisi maka silakan klik pilih file dan cari file yang tadi anda simpan lalu klik unggah


Setelah rekan-rekan megunduh FORMAT SISWA, segeralah bekerja mengisi form pada XLS tadi dengan keterangan seperti dibawah ini untuk mencegah eror pada saat UNGGAH FILE.


 1. Nomor : adalah nomor Urut. boleh dikosongi
2. Kode Sistem : WAJIB UNTUK TIDAK DIISI (DIKOSONGI)
3. NO INDUK : isikan dengan nomor Induk siswa di masing masing lembaga dengan membubuhkan tanda
 ( ' ) pada saat awal menulis. ex : '2356
4. NISN : isikan dengan NISN siswa  (bukan NOMOR INDUK SEKOLAH), jika belum mempunyai, silahkan dikosongi saja. Bubuhkan tanda  ( ' ) sebelum NISN. ex : '1234567891
5. NAMA : isikan dengan nama lengkap siswa sesuai dengan akta kelahiran/surat keterangan lahir
6. JENIS KELAMIN : isikan huruf P untuk perempan dan L untuk laki-laki
7. TEMPAT LAHIR : isikan dengan tempat lahir siswa sesuaai dengan akta kelahiran/surat ket lahir
8. TANGGAL LAHIR : isikan dengan membubuhkan tanda ( ' ) kemudian diikuti dengan tahun-bulan-tanggal lahir siswa. ex : '2003-07-25
9. ALAMAT : isikan dengan Jalan/Gang/dusun lokasi siswa tinggal.
10. TINGKAT : diisi dengan kelas berapa siswa sekarang. ex : '5
11. TAHUN MASUK : diisi kapan tahun masuk siswa tersebut di sekolah sekarang. penulisan diawali dengan membubuhkan tanda ( ' ). ex : '2008

* TIPS :
1.  Gunakan huruf balok/Kapital untuk mengisi data siswa.
2. gunakan tanda ( ' ) sebelum menulis angka
3. data siswa bisa di COPAS dari data DAPODIK.

jika sudah melakukan pengisian data EXCEL, maka tinggal melakukan UPLOAD data yang telah di ketik tadi. beres dah
http://padamu.siap.web.id/#login-admin

Link